Sunday, February 13, 2011

Basic microcontroller : 7 segment

Bismillahirrohmaanirrohiim..

Nah, setelah kita belajar pemrograman mikrokontroller untuk menyalakan LED, sekarang kita beranjak ke pemrograman Sevent Segment. Seven Segment display merupakan bentuk perangkat display elektronik untuk menampilkan angka desimal yang merupakan alternatif untuk menampilkan dot-matrix yang lebih kompleks. Komponen 7 segmen banyak digunakan dalam jam digital, meter elektronik, dan perangkat elektronik lainnya untuk menampilkan informasi numerik. Selain berbentuk angka desimal dari 0-9, 7 segmen juga bisa menampilkan beberapa huruf. Huruf yang sering digunakan adalah huruf A-F untuk menampilkan bilangan heksa desimal.

Seperti LED yang disusun paralel, 7 Segmen juga memiliki konfigurasi common, yakni Common Anode (CA) dan Common Cathode (CC). Kalau kita beli komponen ini di toko elektronik, pasti ditanyain "mau yang CA apa CC?". Nah, sedikit cerita, dulu pernah saya ditanyain kaya gitu ta jawab aja asal, "yang CC mbak...". Padahal saya ga ngerti CC tu apaan..cara nyalainnya gimana aja ga ngerti.hehe..Semoga setelah membaca artikel ini, bagi yang belum tahu apa itu CA dan CC, jadi tahu dan ngga bingung kalo ditanyain di toko elektronik. :)
Informasi umum konfigurasi pin:
Seperti namanya, 7 segment memiliki segmen-segmen yang berjumlah 7 buah (+1 buah tapi bentuknya bulat - dp / dot point) yang diberi nama a,b,c,d,e,f,g dan dp. Jadi kalau kita ingin menyalakan angka "8", maka kita harus menyalakan a-g. Pin "com" merupakan common dari 7 segmen. Apabila CA, berarti untuk menyalakan 7 segment, pin "com" harus diberi logika 1 (high) dan data a-dp di beri logika 0 (low). Sebaliknya, apabila CC, berarti untuk menyalakan 7 segment, pin "com" harus diberi logika 0 (low) dan data a-dp di beri logika 1 (high).

OK, mari kita coba saja simulasinya. Pertama-tama kita buat rangkaiannya di proteus.Disini saya gunakan microcontroler ATMEGA8535 atau bisa juga AT90S8535 dan 7 segment CC.


catatan:
Seperti rangkaian LED, bila digunakan rangkaian sebenarnya, harap Sebelum 7 segmen di beri Resistor minimal 330 Ohm ditiap tiap segmen untuk membatasi arus yang masuk ke 7 segmen agar tidak rusak.

Buka BASCOM AVR, ketik, compile, dan download program "menampilkan angka 5 pada 7 segment" dibawah ini
$regfile = "8535def.dat"
$crystal = 8000000

Config Portc = Output

Segment Alias Portc

Do
  Segment = &B01101101
Loop
Pin Common kita sambungkan ke GND (0), kemudian untuk memunculkan angka 5, kita nyalakan pin a,c,d,f,g dengan memberi logika 1. Mudah khan?Nah sekarang mari kita coba program counter di bawah ini, tapi didownload dulu yah..FREE!!

Tutorial ini hanya untuk 7 segment 1 digit. Hmm..terus bagaimana kalau 4 digit? Tunggu posting saya selanjutnya..

Demikian semoga bermanfaat dan bisa dijadikan referensi.. Ditunggu komentarnya.. :)

Related Post:

4 comments:

  1. mas saya pengen bisa seven segmen,tp saya pemula bgt nh!bisa minta artikel seven segen paling mendasar g?

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah ini sudah mendasar sekali gan. cuma memang pake mikrokontroler. atau yang dimaksud mendasar, mendasar begaimana gan?

      Delete
  2. mas untuk yang CC pin no 5 logika 1 nya dari mikro apa langsung dari power supply ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. pin no 5 dr 7segement atau dr mana?kalau itu pin common, boleh langsung dr supply atau bisa juga lewat mikro. Cuma beda kasus kalau digit 7segmentnya g cm 1..

      Delete