Thursday, January 27, 2011

Komunikasi Mikrokontroler ke Serial Komputer (2)

Bismillahirrohmaanirrohiim..

Nah setelah kita coba men-simulasi-kan komunikasi serial mengirimkan data berupa variabel dan data string, sekarang mari kita coba untuk komunikasi sebaliknya, yakni mengirimkan data dari komputer ke mikrokontroller. kita masih gunakan rangkaian  pada posting sebelumnya, cuma kita tambahkan satu komponen lagi, yakni LCD 2x16 ke portA..
jadinya seperti ini:

Komunikasi Mikrokontroler ke Serial Komputer (1)

Bismillaahirrohmaanirrohiim...
Komunikasi serial dari mikrokontroller ke komputer, atau dari komputer ke mikrokontroller merupakan salah satu aplikasi yang sering digunakan saat ini. Dari wikipedia  teori komunikasi serial dapat dijelaskan sebagai berikut. Komunikasi serial adalah salah satu metode komunikasi data di mana hanya satu bit data yang dikirimkan melalui seuntai kabel pada suatu waktu tertentu.Pada dasarnya komunikasi serial adalah kasus khusus komunikasi paralel dengan nilai n = 1, atau dengan kata lain adalah suatu bentuk komunikasi paralel dengan jumlah kabel hanya satu dan hanya mengirimkan satu bit data secara simultan. Hal ini dapat disandingkan dengan komunikasi paralel yang sesungguhnya di mana n-bit data dikirimkan bersamaan, dengan nilai umumnya 8 ≤ n ≤ 128. Untuk komunikasi serial tersinkron, lebar pita setara dengan frekuensi jalur. Pada komputer pribadi, komunikasi serial digunakan misalnya pada standar komunikasi RS-232 yang menghubungkan periferal eksternal seperti modem dengan komputer. RS-232 adalah standar komunikasi serial yang didefinisikan sebagai antarmuka antara perangkat terminal data (data terminal equipment atau DTE) dan perangkat komunikasi data (data communications equipment atau DCE) menggunakan pertukaran data biner secara serial. Di dalam definisi tersebut, DTE adalah perangkat komputer dan DCE sebagai modem walaupun pada kenyataannya tidak semua produk antarmuka adalah DCE yang sesungguhnya. Standar RS-232 mendefinisikan kecepatan 256 kbps atau lebih rendah dengan jarak kurang dari 15 meter, namun belakangan ini sering ditemukan jalur kecepatan tinggi pada komputer pribadi dan dengan kabel berkualitas tinggi, jarak maksimum juga ditingkatkan secara signifikan. Dengan susunan pin khusus yang disebut null modem cable, standar RS-232 dapat juga digunakan untuk komunikasi data antara dua komputer secara langsung.

Tuesday, January 25, 2011

Belajar RTC DS1307 (Membuat Jam Digital)

Bismillahirrohmaanirrohiim

Menurut Wikipedia, Real-time clock disingkat RTC adalah jam di komputer yang umumnya berupa sirkuit terpadu yang berfungsi sebagai pemelihara waktu. RTC umumnya  memiliki catu daya terpisah dari catu daya komputer (umumnya berupa baterai litium) sehingga dapat tetap berfungsi ketika catu daya komputer terputus. Kebanyakan RTC menggunakan oscilator kristal.

Sunday, January 23, 2011

Pengontrol Tegangan Output Generator Sinkron pada PLTMh Menggunakan Mikrokontroller

Bismillahirrohmaanirrohiim,,,

Sebelumnya saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pak Rudi Syahputra atas sharing ilmunya sehingga postingan ini bisa terbit. Dan tidak lupa saya juga mengucapkan SELAMAT atas gelar master yang baru saja diperoleh di MST UGM.. :)


Saturday, January 22, 2011

Belajar EEPROM Eksternal AT24C1024

Bismillahirrohmaanirrohiim...

Berdasarkan literatur dari wikipedia, EEPROM (Electrically Erasable Programmable Read-Only Memory) adalah sejenis chip memori tidak-terhapus yang digunakan dalam komputer dan peralatan elektronik lain untuk menyimpan sejumlah konfigurasi data pada alat elektronik tersebut yang tetap harus terjaga meskipun sumber daya diputuskan, seperti tabel kalibrasi atau kofigurasi perangkat.Pengembangan EEPROM lebih lanjut menghasilkan bentuk yang lebih spesifik, seperti memori kilat (flash memory). Memori kilat lebih ekonomis daripada perangkat EEPROM tradisional, sehingga banyak dipakai dalam perangkat keras yang mampu menyimpan data statik yang lebih banyak (seperti USB flash drive).Kelebihan utama dari EEPROM dibandingkan EPROM adalah ia dapat dihapus secara elektris menggunakan cahaya ultraviolet sehingga prosesnya lebih cepat. Jika RAM tidak memiliki batasan dalam hal baca-tulis memori, maka EEPROM sebaliknya. Beberapa jenis EEPROM keluaran pertama hanya dapat dihapus dan ditulis ulang (erase-rewrite) sebanyak 100 kali sedangkan model terbaru bisa sampai 100.000 kali.

Friday, January 14, 2011

pengen bikin Trainer AVR

Pengen bikin Trainer AVR...
Kendala:
- pusing bikin PCBnya
- belon ada biaya..hehe
semoga segera ter-release...amiiin :)

Dasar Dot Matrix (2)

Bismillahirrohmanirrohim..

Oke,sesuai dengan materi sebelumnya (dasar dot matrix - 1), pada tulisan ini akan dicontohkan bagaimana cara membuat animasi beberapa huruf yang membentuk satu atau beberapa kata. Seharusnya, terbersit sebuah pertanyaan.. "Loh gimana caranya nampilin kata yg trdiri dr beberapa huruf ke dot matrix yang cuma satu buah n cuma muat 1 huruf?"

jawabannya : mudah!